Rabu, 12 Desember 2018

Cara Menambahkan File CPK di Smoke Patch PES 2017/2018/2019



Cara Menambahkan File CPK di Smoke Patch PES 2017/2018/2019

Berikut ini tutorial sederhana untuk menambahkan mod cpk di Smoke Patch. Tidak seperti patch-patch lain, Tim dari Smoke Patch sangat tidak menyarankan untuk meng-generate file CPK dengan DpFileList Generator ketika menambahkan mod cpk di Smoke Patch, karena biasanya menyebabkan bug di smoke patch. Smoke Patch sendiri sudah menyediakan 16 buah slot file Extra CPK yang bisa kalian gunakan untuk menambahkan mod CPK kedalam Smoke Patch, mulai dari SMK_Extra1.cpk hingga SMK_Extra16.cpk.


Apabila kalian ingin menambahkan mod CPK di Smoke Patch entah itu face, boots, gloves, stadium, graphic mod dan sebagainya tinggal ikuti cara dibawah ini. Cara Ini berlaku untuk seluruh versi Smoke Patch baik Smoke Patch 2017, Smoke Patch 2018 ( EXECO18 ) ataupun Smoke Patch 2019 ( EXECO19 ).

1. Contohnya kalian ingin menambahkan sebuah mod menu untuk Smoke Patch. Pastikan mod yang kalian download sudah dalam bentuk .cpk


2. Nah, didalam Smoke Patch sudah tersedia file cpk Extra Smoke patch mulai dari SMK_Extra1.cpk hingga SMK_Extra16.cpk. Tinggal ubah saja nama file CPK yang tadi sudah kalian download menjadi file CPK extra milik smoke.  Contohnya menu by someone.cpk menjadi SMK_Extra1.cpk. Caranya gampang, tinggal klik kanan pada file mod CPK yang didownload --> pilih rename dan ganti nama SMK_Extra1.cpk.

3. Setelah itu, copy paste file CPK yang sudah kalian ganti nama kedalam lokasi download PES milik kalian Biasanya ada dilokasi dibawah ini.

PES 2017 : C:\Program Files(x86)\steam\steamapps\common\Pro Evolution Soccer 2017\download\

PES 2018 : C:\Program Files(x86)\steam\steamapps\common\PRO EVOLUTION SOCCER 2018\download\

PES 2019 : C:\Program Files(x86)\steam\steamapps\common\PRO EVOLUTION SOCCER 2019\download\


4. Tinggal kalian Copy & Replace saja. Dan setelah selesai tinggal mainkan langsung PES 2017 / PES 2018 / PES 2019 kalian, tidak perlu digenerate lagi !


Share:

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar

Rules.

1. Gunakan bahasa sopan & jelas.

2. No spam & flame. Sama sekali tidak terima request link !

3. Link rusak ? Laporkan link yang mati dibawah postingan.


Arsip Blog